Monday, February 26, 2007

Urus Visa di Kedubes Malay di Jkt

Setelah kita punya paspor, maka dengan berbekal offer letter dari kampus tujuan kita, kita bisa buat single entry visa di Kedubes Malaysia di Jakarta. Jangan lupa juga bawa foto 3x4 dan 4x6, dan KTP atau identitas lain. Pengamanan di Kedubes sangat ketat, pastikan berlaku wibawa dan sopan. Kalau bayarnya murah cuma Rp 39.000.

Yang perlu diperhatikan adalah Jakarta jauh dari Jogja dan ternyata nggak bisa sehari selesai. Saya sempat merasakan kecele dengan ketidaktahuan ini. Saya dah berangkat ke Jakarta bawa koper, harapannya pagi urus visa di Kedubes, sore cari tiket pesawat langsung ke Malaysia. Eh ternyata nggak bisa sehari, ya udah dech. Balik Jogja maning.

Hari pertama datang intinya masukkan permohonan (form dah disediakan tinggal isi) beserta kelengkapannya. Offer letter mestinya asli (tapi bisa dinego dengan atasan). Saya juga cuma dapat copy dari scan, menghadap atasan dan takda masalah karena yang asli masih di Malay.

Next 3 days, ke Jakarta lagi naik keretaapi, paspor yang dah ditempelin single entry visa (utk tinggal 3 bulan) bisa diambil, setelah ini siap berangkat.

No comments:

Post a Comment