Wednesday, January 31, 2007

Undur diri dari jabatan, ijin sekolah

Mengingat keberangkatan ke Malaysia sudah ada kepastian (sebelumnya masih ragu ikut semester yang sudah berjalan sejak Des 06 atau ikut semester depan dimulai Juli 07). Beberapa kali kontak dengan Prof. Jafri melalui perantara student yang disana (Pak Reza), dah diputuskan segera berangkat lebih baik.

Akhirnya saya membuat surat permohonan ke pimpinan (Dekan dan Rektor) untuk mengundurkan diri dari Kaprodi TE UAD. Alhamdulillah, takda masalah. Juga saya minta ijin sekolah, dan tentu minta sangu yang banyak heehee.

Tuesday, January 2, 2007

Membuat Paspor

Membuat paspor ternyata gampang-gampang susah, gampang kalo tahu detail persyaratan dan prosedur, susah kalo belum tahu (lha iyalah).

Begini pengalaman yang saya tempuh;
1. Sebagai dosen, saya dah punya contekan untuk dibawa ke TU fakultas agar dibuatkan surat pengantar dari Dekan, intinya dekan membuat surat ke kantor imigrasi bahwa Dosen ini mau tugas belajar, mohon dibantu dalam pembuatan paspor. Jika istri kita juga bekerja, sama juga sila minta pengantar dari atasannya.

2. Surat pengantar kita lengkapi dengan copy KTP dan copy KK, bawa ke kantor imigrasi terdekat (tidak harus sesuai domisili/KTP); Jogja ada, Solo ada, Wonosobo ternyata juga ada.

3. Di imigrasi, ada borang permohonan, kita isi saja kemudian kita serahkan ke petugas. Bayar Rp 265.000 (paspor 48 halaman, 5 tahun), pakai wawancara sebentar (intinya buat paspor mau utk apa). Dan 3 hari kemudian foto dan paspor selesai bisa diambil.

Gampang khan