Friday, February 7, 1997

Pengajian I'tikaf Ramadhan (PIR) ke-14

Selain PAR untuk anak dan Remaja, kami santri Budi Mulia juga mengemban amanah untuk mengadakan kegiatan i'tikaf di Budi Mulia, namanya PIR (Pengajian I'tikaf Ramadhan).

Tahun ini adalah pelaksanaan yang ke-14, maknanya sudah dilaksanakan 14 tahun sejak 1984 (santri angkatan pertama).

PIR ini mengambil konsep i'tikaf seperti jaman rasulullah SAW, dimana pada 10 hari terakhir Ramadhan, umat muslim diminta untuk berdiam di masjid memperbanyak amal ibadah. Namun, karena belum terbiasa atau belum memasyarakat pada saat ini, kami membungkusnya sebagai kegiatan pengajian di hari-hari yang seharusnya i'tikaf.

Kegiatan ini juga diperuntukkan bagi mengumpulkan aktivis-aktivis kerohanian islam di seluruh kampus di Indonesia, peserta hampir semua universitas ada, dari Aceh, Medan, Padang, Jawa, Sulawesi, Kalimantan, dll

Tahun ini PIR ke-14 dilaksanakan 29 Januari s.d 7 Februari 1997 bertepatan dengan 20 - 29 Ramadhan 1417 H. Ketua; Aunurrohim.